You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
140 Siswa MIS LKPMDK Jembatan Besi Mendapat Paket Olahan Ikan
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pelajar MIS LKPMDK Tambora Dibagikan Makanan Olahan Ikan

Program Kampanye Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) kembali digelar di Jakarta Barat. Kali ini lokasinya berada di Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) LKPMDK, Jalan Jembatan Besi II, RT 10/03, Kelurahan Jembatan Besi, Kecamatan Tambora.

"Kampanye ini sangat positif,"

Kepala Bagian Perekonomian Setko Administrasi Jakarta Barat, Febriandri Suharto menuturkan, Kampanye Gemarikan diselenggarakan oleh Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat menyasar para peserta didik.

“Kampanye ini sangat positif agar anak-anak gemar memakan ikan karena tingginya gizi dan manfaat yang terkandung dalam ikan,” ujar Febriandri, Kamis (5/9).

Sudin KPKP Jakut Safari Gemarikan di SDN Sunter Agung 09

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit menambahkan, dalam kampanye kali ini, pihaknya membagikan paket makanan olahan ikan berisi bandeng presto dan fish karage kepada 140 peserta didik di MIS LKPMDK Tambora.

“Dengan sering mengonsumsi ikan diharapkan anak-anak dapat tumbuh sehat, kuat dan cerdas,” katanya.

Kepala MIS LKPMDK Tambora, M Akmal menyambut baik kampanye Gemarikan yang berlangsung di sekolahnya.

“Kegiatan ini sangat baik karena diisi juga dengan edukasi bagi para orang tua untuk memperhatikan asupan gizi bagi anak-anaknya dengan mengonsumsi ikan,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Diprediksi Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini

    access_time04-01-2025 remove_red_eye1446 personFolmer
  2. Disdik Umumkan Pencairan Dana KJP Plus Januari 2025

    access_time07-01-2025 remove_red_eye954 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Program Makan Bergizi Gratis untuk Pelajar di Jakarta Dimulai Besok

    access_time05-01-2025 remove_red_eye905 personNurito
  4. PAM Jaya Luncurkan Program Kartu Air Sehat

    access_time04-01-2025 remove_red_eye767 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Ketua DPRD Ingin Pengembangan Kawasan Pesisir Perkuat Jakarta Kota Global

    access_time04-01-2025 remove_red_eye722 personDessy Suciati